Connect with us

Pringsewu

Polisi Selidiki Insiden Kecelakaan Yang Tewaskan Satu Pemotor di Pringsewu

Published

on

Ungkap selatan.com, Pringsewu– Insiden kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan satu korban jiwa terjadi di jalan Lintas Barat, Pekon Wates, Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu, Lampung pada Selasa siang (21/11/2023).

Kasat Lantas Polres Pringsewu AKP Khoirul Bahri mengatakan, Kecelakaan terjadi pada Selasa siang sekira pukul 12.30 Wib yang melibatkan 3 unit kendaraan.

Kendaraan itu terdiri dari 1 unit sepeda motor Honda Beat BE 4903 UN yang dinaiki kakak beradik Sulistiowati (31) dan Nurul Setia Ningrum (19), warga Pekon Tambahrejo, Gadingrejo, Pringsewu.

Kemudian 1 unit kendaraan truk Fuso BE 8199 UX yang dikemudikan M Arif (66), warga Desa Tanjung Sari, Natar, Lampung Selatan. 

“Sedangkan 1 kendaraan lainya diduga jenis pick up namun belum diketahui identitasnya dan masih dalam proses penyelidikan karena kabur usai terlibat kecelakaan,” ujar Kasat Lantas Polres Pringsewu saat dikonfirmasi awak media pada Selasa (21/11/2023) sore.

Disampaikan kasat, pihaknya masih melakukan penyelidikan penyebab insiden kecelakaan tersebut, namun berdasarkan keterangan sejumlah saksi, peritiwa berawal saat sepeda motor yang kendarai korban melaju dari arah Gadingrejo menuju Pringsewu. Saat melintas di TKP, korban terlihat menghentikan sepeda motor di sekitar garis tengah marka jalan karena hendak berbelok ke arah kanan. 

Melihat ada sepeda motor di depannya berhenti pengemudi truk Fuso yang melaju dibelakang sepeda motor korban memperlambat kendaraan dan berhenti tepat dibelakang sepeda motor korban.

“Tiba-tuba dari arah belakang truk Fuso ada kendaraan jenis pick up yang berupaya mendahului lalu menabrak sepeda motor korban,” paparnya

Akibat kejadian itu, ungkap kasat, Sulistiowati, pengendara sepeda motor terpental dan membentur bagian depan truk Fuso. Korban dinyatakan tewas setelah dibawa ke RS Mitra Husada akibat mengalami luka berat robek terbuka di bagian kepala. 

“Sedangkan adik korban, Nurul Serta Ningrum hanya mengalami luka ringan dibagian tangan dan kaki dan dibawa berobat di Puskesmas Wates,” bebernya

Diungkapkan Kasat, bahwa kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah di evakuasi dari TKP dan diamankan di kantor unit Gakkum Satlantas Polres Pringsewu. 

Kemudian kepada pengemudi mobil pick up yang kabur, kasat lantas memberikan ultimatum agar segera menyerahkan diri dan mempertanggungjawabkan perbuatanya. Ia menegaskan jika pengemudi tersebut tidak mematuhi proses hukum yang berlaku maka polisi akan terus memburunya hingga dapat.

“Kami mohon dukungan dan doa seluruh masyarakat agar pelakunya segera terungkap dan mempertanggungjawabkan perbuatanya.” Tandasnya (*)

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pringsewu

Ketua FKWKP Sambut Baik Aturan Kerjasama Media dengan Pemerintahan Pekon di Pringsewu

Published

on

By

Ketua FKWKP Sambut Baik Aturan Kerjasama Media dengan Pemerintahan Pekon di Pringsew

 

Ungkapselatan.com, Pringsewu –

Ketua Forum Komunikasi Wartawan Kabupaten Pringsewu (FKWKP), Bambang Hartono, menyatakan apresiasi terhadap aturan yang ditetapkan sebagai persyaratan untuk menjalin kerjasama antara media dan pemerintahan pekon. Pernyataan tersebut disampaikan saat merespons pengajuan penawaran perjanjian kerjasama oleh sejumlah media di wilayah Kabupaten Pringsewu.

 

“Sebagai Ketua FKWKP, saya berharap persyaratan kerjasama ini selaras dengan surat edaran penjabat Bupati Pringsewu tentang skala prioritas penggunaan dana desa tahun 2025,” ujar Bambang Hartono pada Selasa (10/12/2024).

 

Ia menambahkan bahwa kerjasama tersebut harus bersifat kemitraan yang menciptakan hak dan kewajiban bagi kedua belah pihak. Selain itu, ia menegaskan pentingnya fokus pada pemberitaan positif yang dapat mendorong keberlanjutan pembangunan di pekon.

 

Menurut Bambang, peran media dalam mendukung pembangunan desa tidak hanya sebatas memberikan informasi, tetapi juga menjadi mitra strategis dalam memperkuat transparansi dan akuntabilitas pemerintahan pekon.

“Kemitraan ini diharapkan dapat menjadi jembatan informasi yang bermanfaat, baik untuk pemerintah pekon maupun masyarakat,” lanjutnya.

 

Sementara itu, sejumlah media yang tergabung dalam organisasi profesi Forum Komunikasi Wartawan Kabupaten Pringsewu (FKWKP) menyatakan kesiapannya untuk memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan dalam perjanjian kerjasama tersebut. Persyaratan ini meliputi penyampaian laporan kerja dan hasil publikasi secara berkala kepada pemerintahan pekon.

 

Langkah ini dinilai strategis oleh berbagai pihak, karena dapat mendorong penggunaan anggaran yang lebih efektif dan terarah. Kerjasama yang baik antara media dan pemerintah pekon diharapkan mampu memberikan dampak positif, tidak hanya dalam hal penyebaran informasi, tetapi juga dalam peningkatan kualitas pembangunan di tingkat desa.

 

“Dengan aturan yang jelas, saya optimis kerjasama ini akan memberikan manfaat bagi semua pihak,” tutup Bambang.(joe)

Continue Reading

Trending